Wisata Baru di Batam Kebun Raya Batam Lokasi dan Jam Buka

Batam adalah salah satu kota industri besar, dagang dan pariwisata di Indonesia. Hal yang unik di Batam yaitu Objek Wisata barunya yaitu Kebun Raya Batam. Kebun Raya Batam merupakan bentuk konservasi alam sehingga 58,57 daratan atau kurang lebih 23.430 ha dari luas Batam bisa diselamatkan.

Tema koleksi dari kebun ini ialah tumbuhan pulau kecil serta pesisir Indonesia. Alamat lokasi ini berada di Jalan Hang Lekiu, Sambau, Nongsa, Batam.

Wisata Baru Kebun Raya Batam memiliki banyak koleksi tanaman. Tema wisata ini ialah konservasi tumbuhan pulau kecil di Indonesia. Rencana koleksinya berdasarkan pada biogeographic region meliputi koleksi kepulauan wilayah Sundaland, wilayah Wallacea, wilayah New Guinea, wilayah Oceanea, dan wilayah dunia lainnya.

Taman tematik ini seperti maze garden, flower garden, children garden dan lain juga direncanakan menjadi kekuatan kebun raya ini. Selain itu kawasan pesisir seperti hutan mangrove tetap dipertahankan untuk daerah dihutankan.

Ada berbagai hal yang bisa kita lakukan setelah menginjakkan kaki di tempat ini. Anda bisa melihat berbagai fauna di Kebun Raya. Pasti sangat mengasyikkan, mengunjungi berbagai fauna sarat akan pengetahuan bersama dengan buah hati yang masih balita.

Sebetulnya bukan hanya melihat-lihat fauna, namun kita bisa berfoto dan melengkapi koleksi di Instagram. Hal terlihat sederhana ini bisa menjadi begitu menyenangkan, apalagi jika belum banyak orang mengetahui keberadaan tempat rekreasi ini.

Fasilitas Kebun Raya Batam

Seperti kebun raya pada umumnya, sudah pasti fasilitas yang berada di dalamnya sangat lengkap. pengelola memberi fasilitas mulai dari kamar mandi umum, tempat duduk. Untuk tempat makan, belum banyak warung makan buka di sekitar tempat wisata.